Wall Street Lemahkan IHSG
Kamis, 4 Februari 2010 - 09:36 wib
Rani Hardjanti - Okezone
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan pagi ini dibuka terkoreksi. Koreksi ini merupakan imbas dari indeks Wall Street yang melemah, dan memberikan imbas negatif pada pasar regional.
Bursa saham Wall Street yang terkoreksi akibat tertekan dari saham-saham sektor perbankan dan kesehatan, karena faktor politis yang menekan sentimen positif dari fundamental ekonomi Amerika Serikat (AS).
Pada perdagangan Kamis (4/2/2010), IHSG dibuka melemah 1,28 poin atau 0,05 persen ke posisi 2.603,27.
Jakarta Islamic Indeks (JII) terpantau melemah 0,4899 poin ke posisi 428,26 dan LQ45 turun 0,4899 poin ke posisi 428,26. Volume perdagangan terpantau 6,653 juta lembar saham senilai Rp25,75 miliar.
Saham yang dibuka menguat sebanyak 11 jenis saham, melemah 24 jenis saham, dan stagnan 38 jenis saham.
Saham-saham yang dibuka melemah atau top loser, antara lain PT Astra International Tbk (ASII) turun Rp150 ke posisi Rp35.500, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) turun Rp150 ke posisi Rp7.500, PT United Tractors Tbk (UNTR) turun Rp50 ke posisi Rp16.600.
Saham-saham yang dibuka menguat atau top gainer, antara lain PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik Rp150 ke posisi Rp31.950, PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) naik Rp150 ke posisi Rp23.400, PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) naik Rp50 ke posisi Rp16.950.(rhs)
Okezone.com
0 komentar:
Posting Komentar